Menjadi seorang pemimpin pastinya menjadi keinginan banyak orang. Namun ini bukanlah hal yang mudah, membutuhkan dedikasi dan integrasi yang tinggi tentunya. Tidak hanya berbekal ilmu, tetapi juga membutuhkan pengalaman serta berbagai tempaan yang akan membentuk individu kita menjadi pemimpin yang dihormati semua kalangan.
Pemimpin yang baik sangatlah diidam-idamkan oleh semua tim, karena tidak semua pemimpin yang dihormati dan disegani itu pemimpin yang baik atau bijaksana.
Di sisi lain, memang tidak ada pemimpin yang sempurna, tetapi ada beberapa ha yang bisa anda pelajari untuk menempah diri anda menjadi pemimpin yang baik.
- Attitude yang Baik
Seorang pemimpin akan lebih dihargai jika mereka memiliki attitude yang lebih tenang dan lebih positif. Hal ini disebabkan karena attitude positif yang kamu miliki akan membantu tim kamu lebih tenang dalam menghadapi masalah. - Membangun Ikatan dengan Tim
Membangun sesuatu ikatan agar dapat lebih dekat dengan tim akan membantu membangun hubungan baik antara pimpinan dan anggota tim, oleh karena itu setiap pemimpin diharuskan untuk membangun hubungan yang baik dengan para anggota tim. Anda bisa menjadi teman tanpa kehilangan otoritas anda atas mereka, persahabatan yang lebih pribadi dan tulus dengan anggota akan membantu Anda mendapatkan loyalitas mereka.
Memiliki Kecerdasan Emosional yang Tinggi
Tidak semua orang paham bahwa menjadi seorang pemimpin bukan hanya menjadi orang yang paling pintar dalam berbagai bidang di dalam sebuah perusahaan dan organisasi. Dalam buku “Leader Eat Last” pernah disebutkan pemimpin akan mendapatkan rasa hormat yang lebih tinggi jika mampu mengatur ritme emosi mereka terhadap bawahan, baik dalam masalah pekerjaan maupun kehidupan pribadi.Jarang Terlihat Ragu
Saat dihadapkan suatu masalah dengan tingkat risiko yang tinggi, pelajarilah tentang bagaimana nada berbicara, dan bahasa tubuh agar tetap terlihat profesional dan tidak ragu dalam mengambil keputusan.- Rasa Percaya Diri
Seorang pemimpin haruslah memiliki rasa percaya diri, karena dapat dibayangkan jika seorang profesional atau pemimpin tidak memiliki rasa percaya diri dalam menjalankan fungsinya akan membuat tim nya tidak akan berjalan efektif. Mengingat sebuah kepercayaan diri sebagai modal dasar menjalankan kepemipinan atau profesionalisme maka setiap orang perlu memahami proses membangun kepercayaan diri.
Salah satu hal utama yang harus dilakukan adalah mengasah gaya komunikasi :
- Berbicara dengan jelas dan meyakinkan.
- Bisa mengekspresikan pikiran dan perasaannya dengan terbuka.
- Menggunakan kata-kata yang tepat sehingga menunjukkan sikap menghormati lawan bicara tanpa melihat statusnya.
- Menampilkan emosi positif : senang, antusias, ekspresif dalam berkomunikasi, dengan tetap dapat mengendalikan dirinya dan mudah tidak terpancing pada situasi sesaat yang ditemuinya.
- Menunjukkan sopan santun atau tata krama dalam berbicara yang membuat lawan bicara merasa senang dan nyaman.
Sekian tips and tricks how to be a good leader. Semoga kita bisa membangkitkan jiwa kepemimpinan dalam diri sendiri sehingga berguna bagi kita dan juga memberikan impact ke orang lain. Terima kasih dan semoga bermanfaat. Sampai bertemu di tips and tricks lainnya!